Padahal Atletico turun dengan kekuatan terbaiknya, termasuk memasang duet Luis Suarez dan Antoine Griezmann sejak menit awal.
Kekalahan dari Alaves membuat Atletico gagal memangkas jarak dengan Real Madrid di klasemen Liga Spanyol.
Sang juara bertahan pun berdiri di urutan ketiga klasemen dengan meraih 14 poin dari tujuh laga, sedangkan Alaves berhasil naik satu setrip ke peringkat 19.
Sementara itu, di partai lainnya, Real Madrid gagal memanfaatkan momentum kekalahan rival sekota mereka.
Baca Juga: Harapan dari Stefano Pioli Usai Anak Paolo Maldini Cetak Gol Perdana bagi AC Milan
Tren empat kemenangan beruntun Real Madrid di Liga Spanyol berakhir kala menjamu Villarreal di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (25/9/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
El Real berbagi satu angka dengan Villarreal setelah dalam 2x45 menit gagal mendulang gol di kandang sendiri.
Pasukan Carlo Ancelotti tidak mampu menghadirkan satu gol pun ke gawang skuad arahan Unai Emery sehingga laga berakhir imbang 0-0.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | laliga.en, sofascore.com |
Komentar