Arsenal bisa menjadi ancaman bagi Spurs lantaran berhasil bangkit dari tiga kekalahan di Liga Inggris pada awal musim ini.
The Gunners sukses memenangkan dua laga terakhir sekaligus mencatatkan dua clean sheet beruntun.
Mereka juga mempunyai modal bagus dengan kemenangan telak 3-0 atas Wimbledon di Piala Liga Inggris.
Adapun Spurs harus menang susah payah 3-2 lewat adu penalti dalam laga Piala Liga Inggris kontra Wolves setelah bermain sama kuat 2-2 dalam waktu normal.
Baca Juga: Mantan Bek Arsenal Beberkan Cara untuk Hentikan Romelu Lukaku
Meskipun begitu, kemenangan tersebut bisa menjadi motivasi bagi Spurs untuk kembali ke jalur kemenangan saat melawan Arsenal.
Mereka didukung dengan keunggulan head to head dalam 5 pertemuan terakhir dengan Arsenal.
Pasukan yang kini dilatih Nuno Espirito Santo berhasil meraih kemenangan sebanyak tiga kali, imbang sekali, dan sekali kalah.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premier League |
Komentar