Raihan poinnya terhenti, sedangkan Chan terus mendulang poin demi poin hingga memimpin jauh 17-4.
Ester memang masih bisa menambah empat poin lagi, tetapi Chan juga demikian.
Gim kedua pun dimenangi Chan, sehingga pertandingan harus ditentukan via rubber game.
Pada awal gim ketiga, Ester mampu memetik dua poin terlebih dahulu.
Namun, momentum kebangkitan Chan belum selesai. Dia berbalik memimpin skor 4-3 dan terus menjaganya sampai jeda interval.
Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Terlalu Kuat, Jepang Kalahkan Semua Pemain Mesir di Bawah 10 Poin
Saat gim ketiga menyelesaikan paruh awal, Chan sudah unggul 11-7.
Chan kemudian menambah keunggulannya menjadi 13-7, 15-8, dan 16-10.
Namun, Ester belum menyerah. Dia bangkit dan mencetak tujuh poin beruntun untuk berbalik memimpin skor 17-16.
Akan tetapi, momentum kebangkitan Ester tidak berjalan langgeng. Dia kembali tertinggal 19-17 sebelum akhirnya menambah satu poin.
Sementara itu, Chan yang sudah berada di atas angin berhasil mengunci kemenangan usai memetik dua poin beruntun.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar