"Tindakan seperti ini pernah saya sampaikan dalam seminar FIFA dengan (Sergey) Ivanov, seorang wasit yang berada di Piala Dunia 2006," ujarnya menambahkan.
Akan tetapi, Reina menolak untuk mundur, dengan alasan bahwa dia akan merasa dirugikan oleh kehadiran Lingard.
"Fran, Anda mungkin benar secara teknis, tetapi sebagai penjaga gawang, saya meyakinkan Anda bahwa seorang pemain yang berada di depan Anda sudah jelas mempengaruhi tindakan menghentikan bola!" cuit Reina.
"Saya akan merasa dirugikan. Bagaimanapun, permainannya indah dan Villarreal jatuh dengan kehormatan besar!" kata peraih Piala FA 2006 bersama Liverpool ini.
Baca Juga: Bisikan Bruno Fernandes di Balik Gol Keren Manchester United
Sulit dipastikan apakah Lingard menghalangi pandangan kiper Villarreal atau tidak.
Akan tetapi, saat melihat Ronaldo hendak menembak ke gawang, Lingard meletakkan tangannya di dekat tubuh, lalu berbaring.
Posisinya pun dekat dengan kaki Geronimo Rulli sehingga pandangan kiper Villarreal terhadap bola yang ditendang Ronaldo seharusnya tidak terganggu.
Selain itu, bola tembakan Ronaldo juga tidak menyentuh Lingard, melainkan langsung mengarah ke gawang.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | twitter.com/preina25 |
Komentar