Kini klub-klub Inggris diwajibkan memperbolehkan para pemainnya untuk melakoni tugas negara.
Situasi saat ini tetap menimbulkan kontroversi karena klub-klub wajib mengikuti regulasi dari Inggris.
Baca Juga: Barcelona Krisis, Ini Alasan Kenapa Pecat Ronald Koeman Tak Semudah Balik Telapak Tangan
Para pendatang yang baru tiba dari negara zona merah wajib sudah divaksin dan mengikuti karantina di hotel yang dipilih selama 10 hari.
Juergen Klopp merasa Liga Inggris tidak berusaha keras untuk melindungi pemainnya dengan solusi ini.
"Jika pemain membela timnas mereka selama 10-12 hari, mereka harus menghabiskan 10 hari lagi untuk karantina," ujar Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari The Guardian.
"Mereka bisa jauh dari klub selama 22 hari dan dua minggu lagi ada jeda internasional. Solusi ini semu saja," kata Klopp.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Theguardian.com |
Komentar