"Target kami di sebelum match pertama series kedua BRI Liga 1 sudah ada (pelatih).
"Saat ini sudah ada beberapa opsi, kita masih finalisasi," ucapnya dikutip Bolasport.com dari TribunJatim, Jumat (8/10/2021).
"Untuk nama siapa saja belum bisa kami sampaikan," tambahnya.
Namun yang jelas Persik Kediri sendiri mempunyai kriteria untuk sang calon pelatih jika berasal dari negara lain.
Baca Juga: Bertambah Usia, Ini Harapan Bek Andalan Persib Bandung
Agar dimudahkan, dirinya ingin calon pelatih asingnya sudah tidak asing lagi dengan kultur sepak bola Indonesia.
Alasannya agar sang pelatih tidak perlu lagi beradaptasi dengan sepak bola Indonesia.
Atas dasar itu pelatih asing yang dicari yang sudah pernah melatih di Indonesia.
"Kalau penawaran banyak sekali terutama asing. Kami inginkan pelatih yang sudah bisa bekerja dalam artian pernah di Indonesia dan melatih di sekitar sini," jelasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
Komentar