Dari 33 pemain, ada nama-nama seperti Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Pratama Arhan, dan lainnya.
Tak ketinggalan nama-nama baru pemain muda yang tampil mentereng pada gelaran Liga 1 2021/2022 ini.
Pemain seperti Marselino Ferdinan hingga Ronaldo Kwateh turut mendapat panggilan untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia kali ini.
Tak hanya wajah-wajah baru, pemain-pemain lama seperti Alfeandra Dewangga hingga Amiruddin Bagus Kahfi akhirnya kembali mendapat panggilan memperkuat timnas.
Seperti diketahui, keduanya lama absen memperkuat timnas lantaran cedera yang menghantui mereka selama ini.
Bahkan pada masa kepelatihan Shin Tae-yong ini Bagus Kahfi belum pernah sama sekali ikut tampil memperkuat timnas.
Hal ini karena ia sempat menjalani operasi dan istirahat lama, sehingga belum pernah mendapat panggilan dari timnas.
Namun, akhir-akhir ini pemain berusia 20 tahun itu telah kembali ke lapangan hijau dan saat ini sibuk memperkuat klub asal Belanda, FC Utrecht.
Pada TC kali ini, timnas U-23 Indonesia tak akan menjalani pemusatan di Jakarta.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar