Berbekal hasil ini, tim Uber Thailand berhak menempati posisi puncak klasemen Grup B.
Di bawah Thailand, ada India yang berhasil memenangi laga melawan Spanyol.
Sama-sama tidak diperkuat pemain tunggal putri terbaik mereka, Carolina Marin dari kubu Spanyol dan PV Sindhu di pihak India, skuad Uber Negeri Bollywood membuktikan bahwa mereka lebih siap dengan meraih kemenangan tipis, 3-2.
Baca Juga: Dijatuhkan Dua Kali Deontay Wilder, Begini Respons Tyson Fury
Dari penyisihan Grup C, Taiwan berhasil menyapu bersih seluruh kemenangan pertandingan atas Mesir.
Namun, kemenangan 5-0 atas juara Afrika itu belum cukup untuk membawa Taiwan memuncaki klasemen Grup C.
Tim Uber Taiwan yang tampil tanpa Tai Tzu Ying berada di peringkat kedua, di bawah Korea Selatan.
Taiwan hanya bisa menempati posisi itu karena kalah dalam selisih poin memasukkan dan kemasukkan dari Korea Selatan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar