Setelah 22 lap, Daniel Ricciardo menjadi pembalap pertama yang memasuki pit stop.
Aksi pembalap Australia itu tampaknya masih belum diikuti oleh supir-supir jet darat lainnya untuk memasuki pit stop mengganti ban pada lap 27.
LAP 28/58
Race leader Bottas reports that his intermediate tyres are "basically like slicks now" but he's happy to carry on for now#TurkishGP ???????? #F1 pic.twitter.com/z08kz3Qf1y
— Formula 1 (@F1) October 10, 2021
Baca Juga: Yamaha Sesali Akhir Memalukan dengan Maverick Vinales
Usia ban para pembalap terlihat sudah mulai aus memasuki lap 28, sebagai contoh Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas yang ditampilkan di layar kaca.
Persaingan ketat terjadi antara Sergio Perez dan Lewis Hamilton. Kedua pembalap saling berduel untuk memperebutkan posisi ke-4 pada lap ke 36.
Lewis Hamilton sempat berhasil melewati, tetapi usahanya gagal dan kembali ke urutan ke-5 usai Sergio Perez mengembalikan posisinya.
Pada lap 37, Max Verstappen memilih taktik memasuki pit stop lebih dulu ketimbang Valtteri Bottas dan Charles Leclerc yang tadinya di urutan tiga besar.
Aksi nekat dilakukan oleh Sebastian Vettel. Pembalap Jerman itu memilih menggunakan ban kering ketika lintasan masih basah.
Pasalnya upaya Sebastian Vettel mengganti ban kering ternyata tidak berhasil dan justru membuatnya tergelincir di lintasan.
Baca Juga: Uber Cup 2020 - Wang Zhi Yi Tidak Mau di Bawah Bayang-bayang Chen Yu Fei
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Sky Sports, F1.com |
Komentar