Namun, setelah sukses di periode pertama, Van Gaal kemudian dikritik habis-habisan di periode kedua karena gagal mendongkrak performa Barcelona.
Van Gaal pun menyebut orang asing di Barcelona memang selalu disalahkan ketika tim tengah terpuruk.
"Sejarah berulang," kata Van Gaal seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Ini adalah hal-hal khas yang terjadi di Barcelona."
"Ketika semuanya berjalan dengan baik dan Anda memberikan kontribusi penting, seperti yang telah dilakukan Frenkie de Jong dalam beberapa tahun terakhir, maka tidak ada yang perlu dikhawatirkan."
Tapi, ketika keadaan memburuk, orang-orang di Barcelona selalu menyalahkan orang asing."
"Dalam hal ini, itulah pelatih."
"Saya akan menyarankan dia untuk tidak terlalu memperhatikan itu semua," tutur juru taktik berusia 70 tahun itu menambahkan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar