"Lawan PSIM kita akan kerja keras untuk dapat tiga poin,” kata Eko Purdjianto dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Sebuah Permintaan ke Honda Jadi Rahasia Kemenangan Marc Marquez di COTA
Eko menambahkan jika dua pemain dipastikan absen, Kanu Helmiawan dipanggil Shin Tae-yong untuk bergabung dengan pemusatan latihan timnas U-23.
Satu pemain lagi, Irfan Jauhari harus absen karena masih mengalami cedera.
Tapi, dia menegaskan jika sudah menemukan opsi dari absennya dua pemain tersebut.
“Kondisi pemain semua siap kecuali Jauhari masih menepi, mudah-mudahan pertandingan selanjutnya bisa masuk line up.
"Untuk pengganti Kanu sudah kita siapkan, beberapa hari lalu kita latihan taktikal, kondisi pemain juga bugar. Ada Shulton, Sute, Hyun Koo, Komul, dan masih ada satu hari untuk latihan akan kita lihat yang terbaik," jelasnya.
Baca Juga: Cetak Gol Hoki, Messi Sejajar Neymar, Kalah dari Striker Divisi 2 Liga Brasil di Daftar Top Scorer
Mantan asisten pelatih Bali United ini berpesan kepada semua pemain agar bisa memberikan yang terbaik.
Apalagi, ini adalah pertandingan penuh gengsi bagi kedua tim.
“Yang penting kami tidak akan meremehkan lawan dan tetap confident (percaya diri), kita tunjukkan di lapangan besok untuk hasil yang terbaik."
Untuk suporter mohon do’anya, kita akan bekerja di lapangan dan maksimal. Kita semua tahu ini Derby dan kita tahu apa yang harus dilakukan,” ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persissolo.id |
Komentar