"Kemarin kita kedepankan cara preventif dan persuasif, mereka mau mengindahkan imbauan dari petugas, tapi kalau tidak mau kita akan tegakan hukum setegak-tegaknya."
"Ketika aturan tidak dipatuhi akan berimbas pada kita sendiri, sehingga tidak ada event di sini, maka jadilah suporter yang baik," ujarnya.
Sementara itu, laga Persis Solo versus PSIM Yogyakarta sendiri berakhir tanpa pemenang.
Berlangsung di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Selasa (12/10/2021), kedua tim harus berbagi poin usai mengakhiri pertandingan dengan skor 0-0.
Baca Juga: Bukan Prioritas, Inter Milan Batal Jadi Saudara Kandung Newcastle United
Tambahan satu poin membuat Persis Solo menempati peringkat kedua Grup C, Liga 2 2021.
Dari tiga pertandingan, Persis meraih lima poin berkat satu kemenangan dan dua seri.
Sedangkan PSIM harus berada di peringkat kelima.
Sejauh ini, PSIM baru mengumpulkan dua poin setelah melewati tiga pertandingan dengan dua hasil imbang dan sekali kalah.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Tribun Solo |
Komentar