"Kami sangat kecewa karena kami membuang 2 poin. Performa kami bagus, berhasil comeback, lalu kami kebobolan gol menit akhir," kata Vieira seusai pertandingan, dikutip BolaSport.com dari Twitter Football Daily.
"Kebobolan seperti ini merupakan sesuatu yang sulit kami terima. Para pemain saya tidak senang dan tidak puas dengan 1 poin yang kami dapatkan."
"Akan tetapi, secara keseluruhan, pertandingan melawan Arsenal membuat kami lebih kuat."
"Performa para pemain membuat saya berpikir untuk lebih menuntut mereka," ucap Vieira menambahkan.
A frustrating night in north London...
But a big impact from @LacazetteAlex ???? pic.twitter.com/egx2Nwnm8A
— Arsenal (@Arsenal) October 18, 2021
Dalam kesempatan yang sama, Vieira mengaku bahwa dirinya selalu mencintai Arsenal meskipun kini tidak lagi memperkuat klub tersebut.
Selama kariernya bersama The Gunners, Vieira pernah menjabat sebagai kapten tim dan mempersembahkan 3 trofi Liga Inggris, 4 Piala FA, dan 3 Community Shield untuk The Gunners.
"Saya menghabiskan 9 tahun di sini, kami memainkan permainan yang bagus. Saya beruntung menjadi bagian dalam generasi pesepak bola terbaik di klub ini," tutur Vieira.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | twitter.com/footballdaily |
Komentar