Di posisi 1 dan 2 ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sedangkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menempati posisi unggulan keempat.
Sementara itu, nomor tunggal putra dan ganda campuran sama-sama memiliki dua wakil berstatus unggulan.
Pada nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie berturut-turut menempati posisi unggulan kelima dan keenam.
Baca Juga: Menpora Minta Maaf Indonesia Mesti Rayakan Gelar Thomas Cup 2020 Tanpa Bendera Merah Putih
Adapun pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi unggulan ketiga, sedangkan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menempati posisi unggulan kedelapan.
Berikut daftar pemain unggulan pada Denmark Open 2021.
Tunggal putra
1. Kento Momota (JPN)
2. Viktor Axelsen (DEN)
3. Anders Antonsen (DEN)
4. Chou Tien Chen (TPE)
5. Anthony Sinisuka Ginting (INA)
6. Jonatan Christie (INA)
7. Lee Zii Jia (MAS)
8. Ng Ka Long Angus (HKG)
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar