Alhasil, Club Brugge mampu mencetak satu-satunya gol mereka pada laga tersebut lewat Hans Vanaken pada menit ke-81.
Akan tetapi, Manchester City malah semakin memperbesar keunggulan mereka menjadi 5-1 setelah Mahrez mencetak brace pada menit ke-84.
Hingga laga berakhir, kemenangan 5-1 Manchester City atas Club Brugge pun tidak berubah.
Dengan hasil tersebut, Manchester City kini berada di posisi kedua klasemen sementara Grup A dengan koleksi enam poin dari tiga laga.
Mereka hanya terpaut satu poin dari pemuncak, Paris Saint-Germain, yang mengoleksi tujuh poin dari tiga laga.
5+ - This is the 19th time a Pep Guardiola side has scored 5+ goals in a UEFA Champions League match, more than twice as many times as any other manager's sides have done so (Arsène Wenger and Sir Alex Ferguson, 8). Barrage. pic.twitter.com/vxPD8jmv1L
— OptaJoe (@OptaJoe) October 19, 2021
Baca Juga: Sebelum Teken Kontrak Baru, Raheem Sterling Butuh Kepastian dari Pep Guardiola
Selain itu, kemenangan Manchester City kali ini menambah catatan apik tersendiri bagi pelatih mereka, Pep Guardiola.
Kemenangan 5-1 atas Club Brugge membuat Guardiola menjadi satu-satunya pelatih yang mampu memenangkan laga dengan minimal mencetak lima gol sebanyak 19 kali di Liga Champions.
Bahkan, catatan tersebut dua kali lebih apik dari dua pelatih legendaris sepak bola, yakni Arsene Wenger dan Sir Alex Ferguson.
Wenger dan Ferguson hanya mencatatkan kemenangan dengan minimal lima gol sebanyak delapan kali di Liga Champions.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | UEFA, Opta Joe |
Komentar