Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Bantai Club Brugge 5 Gol, Pep Guardiola Lebih Sangar dari 2 Pelatih Legendaris

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 20 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Pep Guardiola lebih sangat daripada dua pelatih legendaris setelah Manchester City membantai Club Brugge dengan lima gol di ajang Liga Champions.
TWITTER.COM/MANCITY
Pep Guardiola lebih sangat daripada dua pelatih legendaris setelah Manchester City membantai Club Brugge dengan lima gol di ajang Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Pep Guardiola lebih sangat daripada dua pelatih legendaris setelah Manchester City membantai Club Brugge dengan lima gol di ajang Liga Champions.

Manchester City kembali melakoni pertandingan mereka di ajang Liga Champions 2021-2022 pada Selasa (19/10/2021) waktu setempat atau malam hari WIB.

Kali ini, Manchester City bertandang ke kandang Club Brugge, Jan Breydelstadion, pada matchday ketiga babak penyisihan Grup A.

Hasilnya, Manchester Biru menang telak 5-1.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Manchester City jauh lebih mendominasi jalannya laga sejak babak pertama.

Dalam segi penguasaan bola saja, Manchester City mampu menguasai bola sebanyak 60 persen.

Baca Juga: Penampilan Apik Bernardo Silva Bikin Pep Guardiola Semringah

Bahkan, The Citizens juga mampu melepaskan 22 tembakan dengan sembilan di antaranya mengarah tepat ke gawang Club Brugge.

Padahal, Club Brugge hanya mampu melepaskan lima tembakan dan hanya dua yang menyasar ke gawang Ederson Moraes.

Manchester City sudah unggul sejak pertandingan berjalan 30 menit di babak pertama.

Joao Cancelo mencetak gol pada menit ke-30 dan membawa Manchester City unggul 1-0.

Riyad Mahrez menggandakan keunggulan Manchester City di babak pertama lewat tendangan penalti yang berhasil dikonversi menjadi gol pada menit ke-43.

Baca Juga: Pep Guardiola Buka Mulut soal Keinginan Sterling Pergi dari Man City

Pada babak kedua, Manchester City tak mau mengendurkan serangan ke barisan pertahanan Club Brugge.

Bek Manchester City, Joao Cancelo, mencetak gol ke gawang Club Brugge pada babak penyisihan Grup A Liga Champions 2021-2022, Selasa (19/10/2021).
TWITTER.COM/OPTAJOE
Bek Manchester City, Joao Cancelo, mencetak gol ke gawang Club Brugge pada babak penyisihan Grup A Liga Champions 2021-2022, Selasa (19/10/2021).

Hasilnya, Kyle Walker sukses menambah keunggulan Manchester City menjadi 3-0 pada menit ke-53.

Pep Guardiola sempat menarik keluar Kevin De Bruyne dan menggantikannya dengan Cole Palmer pada menit ke-64.

Palmer pun membayar kepercayaan Guardiola dengan mencetak gol keempat Manchester City pada menit ke-67.

Unggul 4-0 membuat pertahanan Manchester City mengendur di sisa waktu yang ada.

Baca Juga: Mulai Dipinggirkan Pep Guardiola, Raheem Sterling Buka Peluang Main di Liga Spanyol

Alhasil, Club Brugge mampu mencetak satu-satunya gol mereka pada laga tersebut lewat Hans Vanaken pada menit ke-81.

Akan tetapi, Manchester City malah semakin memperbesar keunggulan mereka menjadi 5-1 setelah Mahrez mencetak brace pada menit ke-84.

Hingga laga berakhir, kemenangan 5-1 Manchester City atas Club Brugge pun tidak berubah.

Dengan hasil tersebut, Manchester City kini berada di posisi kedua klasemen sementara Grup A dengan koleksi enam poin dari tiga laga.

Mereka hanya terpaut satu poin dari pemuncak, Paris Saint-Germain, yang mengoleksi tujuh poin dari tiga laga.

Baca Juga: Sebelum Teken Kontrak Baru, Raheem Sterling Butuh Kepastian dari Pep Guardiola

Selain itu, kemenangan Manchester City kali ini menambah catatan apik tersendiri bagi pelatih mereka, Pep Guardiola.

Kemenangan 5-1 atas Club Brugge membuat Guardiola menjadi satu-satunya pelatih yang mampu memenangkan laga dengan minimal mencetak lima gol sebanyak 19 kali di Liga Champions.

Bahkan, catatan tersebut dua kali lebih apik dari dua pelatih legendaris sepak bola, yakni Arsene Wenger dan Sir Alex Ferguson.

Wenger dan Ferguson hanya mencatatkan kemenangan dengan minimal lima gol sebanyak delapan kali di Liga Champions.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : UEFA, Opta Joe
REKOMENDASI HARI INI

Man United Tentukan Target Transfer, Bukan Pemain Orbitan Ruben Amorim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X