Gol Chelsea berawal dari Thiago Silva, yang berada di sisi kiri pertahanan Malmo, mengirimkan umpan ke kotak penalti.
Bola mengarah tepat ke Andreas Christensen yang kemudian melepaskan tembakan voli dengan kaki kanan ke arah kiri gawang Johan Dahlin. Chelsea unggul 1-0.
Lesakan tersebut merupakan gol debut Christensen selama berkostum Chelsea.
Pada menit ke-18, Chelsea mendapatkan hadiah penalti setelah Romelu Lukaku ditekel oleh bek Malmo, Lasse Nielsen, di kotak terlarang.
After 137 games across all competitions, Andreas Christensen has scored his first goal for Chelsea.
And he finished it like a pro. #UCL pic.twitter.com/okkgtLYe2A
— Squawka Football (@Squawka) October 20, 2021
Akibat tekel tersebut, Lukaku bernasib apes lantaran mengalami cedera dan harus digantikan oleh Kai Havertz.
Jorginho, yang ditunjuk sebagai eksekutor penalti, sukses menjalankan tugasnya.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | UEFA |
Komentar