Baca Juga: Cristiano Ronaldo, Pemain Pertama yang Tolak Kehadiran Antonio Conte di Man United
Di sisi lain, Bali United punya catatan buruk dalam dua laga terakhir di Liga 1.
Klub yang berjulukan Serdadu Tridatu itu menelan kekalahan saat lawan PSM Makassar (2-1) dan Bhayangkara FC (1-2).
Dikatakan Teco, Bali United sempat di jalur yang tepat saat memulai kompetisi Liga 1.
Dari empat pertandingan awal, tiga laga berhasil ditutup dengan kemenangan.
"Ini situasi dari sepak bola, kami mengawali musim dengan bagus, empat pertandingan pertama, kami menang tiga kali," ucap mantan pelatih Persija Jakarta itu.
"Terus dua pertandingan terakhir kami tidak bisa menang, meskipun tidak bisa menang, kami punya peluang buat minimal dapat hasil seri lawan PSM (Makassar) dan Bhayangkara ke, tapi waktu itu kami tidak bisa cetak gol."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar