Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Rebut Gelar Juara, Yamaha Tanpa Tekanan pada 2 Balapan Tersisa

By Muhamad Husein - Kamis, 28 Oktober 2021 | 14:00 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo,  melakukan selebrasi bersama tim usai merebut gelar juara dunia MotoGP 2021 pada balapan seri ke-16  GP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, MInggu (24/10/2021).
TWITTER.COM/GPONEDOTCOM
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, melakukan selebrasi bersama tim usai merebut gelar juara dunia MotoGP 2021 pada balapan seri ke-16 GP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, MInggu (24/10/2021).

BOLASPORT.COM - Manajer tim Yamaha, Massimo Meregalli, tidak menyangka akhirnya penantian selama enam tahun bisa terwujud pada MotoGP 2021.

Massimo Meregalli mengapresiasi pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, yang membawa Yamaha juara pada tahun ini.

Gelar tersebut bisa direbut Fabio Quartararo pada balapan seri ke-16 MotoGP Emilia Romagna.

Yamaha diketahui sudah puasa gelar sejak terakhir didapatkan oleh Jorge Lorenzo pada 2015 lalu.

Baca Juga: Sudah Juara MotoGP, Fabio Quartararo Masih Minder Pakai Nomor Keramat

Setelah itu, Marc Marquez langsung mendominasi selama empat tahun berturut-turut mengamankan gelar juara.

Giliran Quartararo hampir terwujud pada musim lalu, namun penampilannya yang kurang konsisten membuat Joan Mir (Suzuki Ecstar) menikung di pertengahan kompetisi dan merebut gelar juara.

Quartararo akhirnya ditarik ke tim pabrikan Yamaha agar mendapatkan motor balap yang menunjang penampilannya.

Rencana tersebut kemudian berhasil dengan pembalap asal Prancis itu mendominasi hampir sepanjang musim dan menduduki puncak klasemen.

Baca Juga: Antusias Sambut Anak Pertama, Valentino Rossi Kantongi 1 Nama yang Cerminkan Dirinya Sekali

Gelar juara lalu direbut olehnya saat mencapai garis finis keempat pada balapan kedua di Sirkuit Misano, Italia.

Melihat penampilan Quartararo di Misano, Yamaha sebenarnya ragu karena dia memulai start dari belakang.

Sedangkan pesaing terdekat Quartararo di klasemen, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team), meraih pole position.

Situasi ini berbahaya karena Bagnaia memiliki peluang memperkecil jarak ketinggalan dari Quartararo.

Baca Juga: Quartararo Ngidam, Ingin Duel Lawan Marquez yang Asli pada MotoGP 2022

Namun, keberuntungan datang kepada Quartararo setelah Bagnaia mengalami crash dan otomatis gagal meraih poin maksimal.

Hasil ini membuat Massimo Meregalli bisa bernafas lega karena Yamaha bisa tampil tanpa tekanan pada dua balapan tersisa.

"Pikiran pertama saya adalah mustahil menang di sini," kata Meregalli, dikutip BolaSport.com dari GPone.com.

"Dengan Fabio ke-15 dan Pecco di paling depan dan skuad Ducati mengawalnya, kami berpikir mereka akan menghalangi. Kami telah membayangkan skenario terbaik bahwa Fabio finis ke-6 atau ke-5."

"Lalu apa yang terjadi, akhirnya kami mengangkat beban besar yang berada di bahu kami. Kami akan pergi ke Portimao dan Valencia tanpa tekanan sedikitpun, namun dengan tujuan masih ingin memenangkan gelar yang masih hilang yaitu untuk tim dan konstruktor," tutur Meregalli. 

Baca Juga: Tampil Konsisten pada Musim Ini, Quartararo: Jika seperti ini pada Musim Lalu, Saya Tak Akan Finis Ke-8

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : GPOne.com
REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136