2. Kanta Tsuneyama rengkuh titel BWF World Tour Super 750 pertama
Pemain tunggal putra Jepang, Kanta Tsuneyama, juga mengukir rekor personal usai memenangi laga final French Open 2021.
Tsuneyama yang datang ke Paris dengan status non-unggulan sukses membuat kejutan besar dengan merengkuh titel BWF World Tour Super 750 pertama sepanjang kariernya.
Tsuneyama naik ke podium kampiun setelah mengalahkan pemain unggulan keempat asal Taiwan, Chou Tien Chen, 15-21, 21-8, 21-17.
Baca Juga: Hasil Final French Open 2021 - Kejutan Berlanjut, Kanta Tsuneyama Jadi Kampiun
3. Akane Yamaguchi raih back-to-back gelar juara
Performa pemain tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi, dalam empat turnamen terakhir layak diberi acungan jempol.
Usai mengantar Jepang menjadi runner-up pada Sudirman Cup 2021 dan Uber Cup 2020, Yamaguchi akhirnya berhasil meraih dua gelar juara secara beruntun alias back-to-back.
Yamaguchi yang menempati posisi unggulan teratas pada French Open 2021 menang atas rekan senegaranya, Sayaka Takahashi, pada laga final dengan skor 21-18, 21-12.
Pekan lalu, Yamaguchi juga naik ke podium kampiun Denmark Open 2021 usai menundukkan wakil Korea Selatan, An Se-young.
Baca Juga: Hasil Final French Open 2021 - Masih Sempurna, Akane Yamaguchi Raih Gelar Juara
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | twitter/BadmintonTalk |
Komentar