Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Champions - VAR Gagal Hadirkan Penalti, Barcelona Menang Tipis Berkat Penerus Lionel Messi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 3 November 2021 | 05:00 WIB
Diwarnai Video Assistant Referee (VAR) yang gagal hadirkan penalti, Barcelona menang tipis 1-0 atas Dynamo Kyiv berkat gol penerus Lionel Messi, Ansu Fati.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Diwarnai Video Assistant Referee (VAR) yang gagal hadirkan penalti, Barcelona menang tipis 1-0 atas Dynamo Kyiv berkat gol penerus Lionel Messi, Ansu Fati.

Pertandingan sempat terhenti pada menit ke-63 setelah Ansu Fati dilanggar oleh Tomasz Kedziora di dalam kotak terlarang.

Wasit Ovidiu Hategan sempat memutuskan memberi hadiah penalti bagi Barcelona, tetapi para pemain Kyiv melancarkan protes keras dan membuat sang pengadil lapangan mengecek tayangan ulang lewat Video Assistant Referee (VAR).

Setelah dilakukan pengecekan VAR, wasit Ovidiu Hategan memutuskan tidak memberikan hadiah penalti bagi Barcelona.

Meski demikian, pada menit ke-70, Barcelona akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui gol Ansu Fati.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tutup Mata karena De Gea Blunder Keterlaluan, Man United Membisu

Berawal dari sebuah umpan silang mendatar Oscar Mingueza di sisi kiri pertahanan Kyiv, bola lantas mengarah ke Ansu Fati yang berada di tengah kotak penalti.

Tanpa ancang-ancang, penerus Lionel Messi tersebut melepaskan sepakan voli dengan kaki kanannya.

Tendangan Fati yang kencang bersarang telak di pojok kiri atas gawang Kyiv tanpa mampu diselamatkan oleh George Buschan. Barcelona unggul 1-0.

Tiga menit berselang, Kyiv mendapat peluang untuk menyamakan kedudukan melalui sepakan jarak jauh dari Serhiy Sydorchuk.

Tendangan kaki kanan Serhiy Sydorchuk dari luar kotak penalti masih mampu diamankan oleh Marc-Andre ter Stegen.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : UEFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Cerita Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes, Sempat Jadi Striker dan Hampir Pensiun Dini

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136