Bagnaia kemudian sudah merelakan gelar juara tersebut dan fokus pada balapan mendatang yang akan digelar di Sirkuit Portimao.
"Memiliki beberapa hari jeda setelah Misano sangat berguna untuk memulihkan energi menghadapi dua balapan terakhir berturut-turut," kata Bagnaia, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.
"Juara telah ditetapkan, tetapi kami harus tetap fokus, tujuan kami adalah mendapatkan hasil terbaik dari setiap balapan."
"Itu sebabnya di Portimao saya sangat bersemangat dan bertekad melakukannya dengan baik," sambung Bagnaia.
Baca Juga: MotoGP Algarve 2021 - Target Yamaha di Portimao Usai Fabio Quartararo Juara
Selain fokus kembali, pembalap asal Italia itu juga ingin memberikan gelar lain kepada Ducati.
Dia ingin mengamankan gelar tim dan konstruktor bagi Ducati dari dua balapan terakhir.
"Pada GP terakhir yang diadakan di sini saya bisa naik podium meski start dari belakang. Dan akhir pekan ini kami akan berjuang mendapatkan kemenangan," ujar Bagnaia.
"Kami harus berusaha membawa pulang poin sebanyak mungkin dan memastikan posisi kami, posisi kedua di kejuaraan."
"Tetapi juga untuk mengamankan gelar tim dan konstruktor. Saya optimistis bisa melakukannya dengan baik di Portugal."
Baca Juga: Bakat Selamatkan Marc Marquez dari Keterpurukan pada MotoGP 2021
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar