"Jika kita melihat jadwal Piala AFF yang harus kita ikuti, jadi saya berharap semua pemain yang datang (dikumpulkan) ada di kondisi terbaik.
"Karena (dalam kampanye Piala Malaysia) setiap tiga hari mereka memainkan satu pertandingan dan jika pemain adalah pemain reguler di tim dan bermain hingga final, maka dalam sebulan mereka telah memainkan sembilan pertandingan," ujarnya.
Soal persiapan tim, Tan Cheng Hoe berharap bisa memulai latihan paling cepat pada 1 Desember.
"Kalau bisa full team pada 1 Desember, kita bisa mulai latihan. Pemain yang main di final (Malaysia Cup) harus butuh dua atau tiga hari untuk proses recovery, jadi kita hanya punya dua atau tiga hari untuk persiapan tim," ujarnya.
Baca Juga: Angelo Alessio: Momen Persija Jakarta dapat Tiga Poin dari Barito Putera
Setelah melawan Kamboja, Malaysia akan melawan Laos pada 9 Desember 2021.
Kemudian menghadapai dua pertandingan melawan juara edisi 2018 Vietnam pada 12 Desember 2021.
Pada 19 Desember 2021, Malaysia melawan timnas Indonesia.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar