Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil FP2 MotoGP Algarve 2021 - Fabio Quartararo Melejit, Asapi Duo Ducati Sekaligus

By Agung Kurniawan - Jumat, 5 November 2021 | 22:03 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat mengaspal pada MotoGP Aragon 2021 di Sirkuit MotorLand, Teruel, Spanyol, Minggu (12/9/2021).
TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat mengaspal pada MotoGP Aragon 2021 di Sirkuit MotorLand, Teruel, Spanyol, Minggu (12/9/2021).

Nasib sial harus dialami Fabio Quartararo lantaran usahanya untuk mempertajam catatan waktu dianulir.

Alhasil, Fabio Quartararo masih bertahan sebagai pembalap tercepat dengan raihan waktu yang sama yakni 1 menit 40,355 detik.

Meski demikian, perebutan tempat kedua berjalan panas saat memasuki 20 menit terakhir, di mana Joan Mir mampu menggeser Francesco Bagnaia.

Adapun rekan setimnya yakni Jack Miller masih berupaya keras untuk bisa memperbaiki posisinya yang tertahan di urutan kesembilan.

Baca Juga: Franco Morbidelli Berpisah dengan Mantan Kepala Kru Valentino Rossi pada MotoGP 2022

15 menit terakhir, Francesco Bagnaia kembali melejit usai meraih waktu lap terbaiknya yakni 1 menit 40,007 detik.

Dengan catatan itu, Francesco Bagnaia mampu unggul 0,297 detik atas Fabio Quartararo di urutan kedua.

Langkah Francesco Bagnaia tersebut juga diikuti oleh Jack Miller yang merangsek hingga ke urutan keempat.

Adik Valentino Rossi, Luca Marini yang mengaspal di bawah bendera SKY VR46 Avintia mampu masuk ke posisi 10 besar.

Baca Juga: MotoGP Algarve 2021 - Muak Bahas Pensiun, Valentino Rossi Ingin Fokus Jalani Sisa Balapan

Persaingan sengit terjadi pada masa time attack, di mana Fabio Quartararo merebut lagi posisinya sebagai pembalap tercepat.

Pembalap asal Prancis itu kali ini membukukan waktu lap terbaiknya yakni 1 menit 39,390 detik.

Posisi kedua dan ketiga secara berurutan ditempati oleh Francesco Bagnaia dan Jack Miller dengan selisih waktu 0,1 detik dan 0,2 detik.

Berikut hasil lengkap sesi FP2 MotoGP Algarve 2021.

1. Fabio QUARTARARO (Monster Energy Yamaha) 1:39.390
2. Francesco BAGNAIA (Ducati) 1:39.522
3. Jack MILLER (Ducati) 1:39.611
4. Joan MIR (SUZUKI) 1:39.680
5. Pol ESPARGARO (Repsol Honda) 1:39.792
6. Johann ZARCO (Pramac) 1:39.889
7. Alex MARQUEZ (LCR Honda) 1:40.042
8. Aleix ESPARGARO (Aprilia) 1:40.069
9. Takaaki NAKAGAMI (LCR Honda) 1:40.122
10. Alex RINS (SUZUKI) 1:40.176
11. Jorge MARTIN (Pramac) 1:40.179
12. Franco MORBIDELLI (Monster Energy Yamaha) 1:40.225
13. Danilo PETRUCCI (Tech 3 KTM) 1:40.231
14. Maverick VIÑALES (Aprilia) 1:40.284
15. Luca MARINI (SKY VR46 Avintia) 1:40.323
16. Enea BASTIANINI (Avintia Esponsorama) 1:40.467
17. Brad BINDER (Red Bull KTM) 1:40.498
18. Stefan BRADL (Repsol Honda) 1:40.700
19. Miguel OLIVEIRA (Red Bull KTM) 1:40.935
20. Iker LECUONA (Tech 3 KTM) 1:41.097
21. Valentino ROSSI (Petronas Yamaha SRT) 1:41.174
22. Andrea DOVIZIOSO (Petronas Yamaha SRT) 1:41.214

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : MotoGP.com

Komentar (1)
yuk cari cuan bareng,hanya modal hp dan uang 10,000 sambil rebahan main berbagai game di mariowin bisa menang jutaan,tunggu apa lagi langsu gas join yuk!! hub.kontak : 087777704732

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X