Dia kemudian menelan kekalahan lagi baru-baru ini dari Justin Gaethje pada acara yang digelar di Madison Square Garden, Amerika Serikat, Minggu (7/11/2021).
Meski menelan kekalahan, Chandler memberikan penampilan yang luar biasa dalam menghadapi Gaethje.
Petarung berjuluk The Iron itu kini menatap pertandingan besar lainnya dengan mengincar Conor McGregor.
Tantangan ini dibuat oleh Chandler lewat sebuah foto ilustrasi di media sosial dengan menempatkan dirinya seolah-olah berada dalam sesi tatap muka dengan McGregor.
Baca Juga: Gara-gara 1 Jagoan, Bos UFC Sudah 'Move On' dari Khabib Nurmagomedov
Dalam tantangan itu, dia juga menyelipkan sebuah keterangan dengan harapan duel melawan McGregor bisa terwujud pada 2022 mendatang.
Tak butuh waktu lama bagi McGregor merespons dan menjawab tantangan yang diberikan oleh Chandler.
"Saya akan turun pada waktunya. Pertarungan yang hebat Mike! Selamat!" tutur McGregor di Twitter, dikutip BolaSport.com dari BJPENN.com.
"Terima kasih, pak. Dengan senang hati. Sampai bertemu," ujar Chandler.
Sejauh ini, McGregor masih menjalani pemulihan cedera patah lengan kaki usai pertarungan melawan Dustin Poirier.
Meski belum tahu kapan laga comeback McGregor datang, Chandler sudah menjadi yang terdepan masuk antrian sebagai penantang petarung berjuluk The Notorious tersebut.
Baca Juga: Pengakuan Kamaru Usman, Harusnya 1 Rekornya Dihancurkan Colby Covington di UFC 268
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar