Fokus utama Dovizioso memang beradaptasi dengan motor Yamaha YZR-M1.
Dovizioso pun mengaku ingin terus meningkatkan diri dengan motor barunya sebelum menghadapi kompetisi musim depan.
Sementara ketika berbicara soal target pada MotoGP Valencia, pembalap berusia 35 tahun itu memilih bersikap realistis.
"Saya berharap kami dapat terus beradaptasi dengan motornya, karena kami membuat langkah kecil di Portimao," kata Dovizioso, dikutip dari Sepangracingteam.com.
Baca Juga: MotoGP Valencia 2021 - Maverick Vinales Beberkan Tujuan dengan Motor Aprilia
"Penting untuk mempertahankan hal ini dan terus bekerja ke arah yang benar di Valencia, untuk mengakhiri musim sebaik mungkin."
"Target utama saya adalah menemukan kepercayaan diri yang lebih besar bersama motornya, karena ini juga sangat penting untuk saya lakukan sebelum akhir musim."
"Meski saya menikmati balapan lagi dan mendapatkan pengalaman, saya senang bisa menutup musim ini, semoga dengan beberapa poin lagi, karena saya tak sabar untuk musim depan."
Dovizioso akan memperkuat tim satelit baru Yamaha, RNF Racing, pada MotoGP 2022. Dia akan mendapatkan motor pabrikan seperti halnya Valentino Rossi musim ini.
Baca Juga: Gara-gara 'Suksesor' Valentino Rossi, Francesco Bagnaia Minta MotoGP Tiru F1
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | sepangracingteam.com |
Komentar