“Mengakhiri kesepakatan harus sama dengan saat memulai. Hadapi dengan niat baik dengan rasa saling menghormati dan saling menyadari,” imbuhnya.
Herwin sendiri mengaku merasa campur aduk usai mencetak gol ke gawang Maudra United, pasca-laga.
"Semua orang pasti tahu dan tidak mungkin juga saya melakukan selebrasi dan itu alasannya saya lebih memilih mengangkat kedua tangan saya."
"Saya juga berpikir di satu sisi saya senang bisa cetak gol tetapi kenapa saya mencetak gol seperti salah tempat, kenapa tidak ke klub lawan. Dan perasaan ini sangat campur aduk saat itu," ucap Herwin Tri Saputra.
Baca Juga: Solskjaer Minta Pemain Manchester United Lakukan yang Terbaik di Jeda Internasional
Walau begitu, Herwin mengaku bila mertuanya itu tak mempermasalahkan sama sekali ketika ia mencetak gol ke gawang timnya.
"Setelah pertandingan saya minta maaf kepada coach RD dan dia bilang tidak masalah. Ia juga mengucapkan selamat Persita Tangerang menang. Saya pikir mertua saya ini sosok orang yang paling santai."
"Untuk istri saya juga dia sedikit bercanda kepada saya usai mencetak gol. Dia juga mengucapkan selamat. Mungkin istri saya juga bingung mau dukung siapa. Saya atau bapaknya," ujarnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar