Dengan satu golnya itu, Emile Smith Rowe telah mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan terakhir Premier League.
Berkat penampilan apik tersebut, pemain jebolan akademi Arsenal itu mendapatkan panggilan untuk membela timnas senior Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2020 Zona Eropa.
Pemanggilan Emile Smith Rowe tersebut menyusul absennya Marcus Rashford, Mason Mount, dan Luke Shaw.
Emile Smith Rowe untuk pertama kalinya berpeluang membela timnas Inggris.
Then and now ???????????????????????????? https://t.co/kmTiz9Cqu6 pic.twitter.com/Yrc8GIV4pp
— England (@England) November 10, 2021
Emile Smith Rowe mengaku tergila-gila bisa latihan bareng kapten timnas Inggris, Harry Kane.
"Saya bermain melawan orang-orang ini di Premier League tiap minggunya, tetapi untuk timnas Inggris selalu berbeda," kata Emile Smith Rowe seperti dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro.
Baca Juga: Melesat bak Roket, Penampilan Vinicius Junior Dipuji Dani Carvajal
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Stadium Astro |
Komentar