Memang ada Australia yang lolos ke Piala Dunia 2014 dan 2018 serta menjadi anggota AFF (Federasi Sepak Bola Asia tenggara) sejak 2013.
Tetapi, sebagai bagian dari kesepakatan waktu Australia masuk regional Asia Tenggara, mereka tidak bisa berpartisipasi di Piala AFF karena perbedaan kekuatan yang terlalu jauh dari negara lain.
Jadi, cukup sahih menganggap Australia bukan negara Asia Tenggara.
Pada pertandingan lain di Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Australia ditahan Arab Saudi 0-0 di Sydney.
Di Sharjah, Uni Emirat Arab, China juga ditahan Oman dengan skor 1-1.
Sementara itu di Grup A, Iran dan Korea Selatan mengambil langkah besar dalam mengokohkan posisi mereka sebagai dua tim teratas di klasemen.
Korea Selatan menang 1-0 atas Uni Emirat Arab berkat gol penalti Hwang Hee-chan.
Bermain di Sidon, Iran sukses mengalahkan Lebanon 2-1.
Tertinggal 0-1 sejak menit ke-37, Iran melakukan comeback di injury time.
Mereka membalikkan keadaan dan menang 2-1 berkat gol-gol Sardar Azmoun dimenit ke-90+1 dan Ahmad Nourollahi empat menit kemudian.
Di pertandingan lain, Irak harus puas bermain imbang 1-1 melawan Suriah.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Komentar