Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kevin De Bruyne Tambah Luka Man United, Akui Man City Hanya Latihan 10 Menit Sebelum Menangi Derbi

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 13 November 2021 | 00:30 WIB
Selebrasi para pemain Manchester City usai mengalahkan Manchester United di Old Trafford.
TWITTER.COM/RUBENDIAS
Selebrasi para pemain Manchester City usai mengalahkan Manchester United di Old Trafford.

BOLASPORT.COM - Pilar andalan Manchester City, Kevin De Bruyne, mengakui timnya hanya latihan 10 menit sebelum menaklukkan Manchester United pada laga derbi.

Manchester United takluk dari Manchester United dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris 2021-2022 di Old Trafford, Sabtu (6/11/2021).

Dalam laga bertajuk derbi Manchester ini, Manchester United menyerah dengan skor 0-2 dari Manchester City.

The Red Devils kebobolan pertama kali melalui gol bunuh diri beknya, Eric Bailly, pada menit ke-7.

Jala gawang David de Gea kembali bergetar pada menit ke-45 karena lesakan Bernardo Silva.

Baca Juga: Eks Liverpool Sebut Pochettino Bakal Gantikan Solskjaer Jika Dipecat Man United

Ini menjadi kali kedua bagi Manchester United kalah dari rival bebuyutan.

Pada pekan kesembilan, pasukan Ole Gunnar Solskjaer juga takluk dari Liverpool dengan skor 0-5 di Old Trafford. 

Luka Man United kali ini semakin bertambah setelah adanya pengakuan dari pilar andalan Man City, Kevin De Bruyne.

De Bruyne mengatakan bahwa Man City hanya berlatih selama 10 menit sebelum pertandingan menghadapi Man United. 

Menurut De Bruyne, hal itu terjadi lantaran pelatih The Citizens, Pep Guardiola, mengaku tidak tahu akan memasang strategi apa saat melawan The Red Devils. 

Pemain berpaspor Belgia ini juga mengatakan Guardiola tidak tahu apa yang akan dilakukan oleh lawan. 

"Sehari sebelum pertandingan kami biasanya berlatih secara taktis, berdasarkan bagaimana lawan bermain," kata De Bruyne dalam podcast Mid Mid, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail. 

Baca Juga: Tekel Cristiano Ronaldo ke Kevin De Bruyne di Derbi Manchester Dicap Aksi Pengecut

"Sebelum laga melawan Man United, Pep berkata, 'Kita tidak tahu bagaimana mereka akan bermain. Kita lihat saja nanti'."

"Kami berhenti berlatih setelah 10 menit atau lebih."

"Seringkali Pep tahu bagaimana lawan akan bermain."

"Namun, kali ini dia tidak tahu, dia tidak tahu harus berbuat apa."

"Kami telah melakukan apa yang selalu kami lakukan, tetapi dia tidak tahu sebelumnya apakah mereka akan bermain strategi apa."

"Apakah mereka akan bermain dengan lima pemain di belakang, dengan empat pemain, formasi berlian di tengah, atau dengan tiga pemain di depan," ujarnya lagi. 

Baca Juga: Berada di Level Bagus, Perjalanan Manchester City Masih Panjang

Pada akhirnya, Man United bermain dengan lima bek dengan tiga bek tengah antara lain Harry Maguire, Victor Lindelof, dan Eric Bailly serta sisanya Luke Shaw dan Aaron Wan-Bissaka.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer kali pertama menggunakan formasi itu setelah kekalahan memalukan dari Liverpool. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : daily mail

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X