Dengan sisa satu pertandingan, koleksi poin Belgia tak mungkin terkejar.
Sementara Belgia berpesta, Belanda justru bernasib apes kala melawat ke kandang Montenegro.
Mereka ditahan imbang 2-2 setelah sempat unggul dua gol.
Belanda memimpin 2-0 berkat brace Memphis Depay.
Namun, De Oranje lengah sehingga kebobolan dua kali oleh Ilija Vukotic dan Nikola Vujnovic.
Hasil seri di Stadion Podgorica City Stadium menghambat langkah Belanda ke Qatar.
Belanda menempati pucuk tabel Grup G setelah mengumpulkan 20 poin atau cuma berjarak dua angka dari Turki dan Norwegia.
Pertandingan terakhir melawan Norwegia menjadi penentu bagi Belanda untuk mengamankan tiket menuju putaran final Piala Dunia 2022.
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2021:
- Bosnia 1-3 Finlandia (Luka Menalo 69'; Marcus Forss, Robin Lod 50', Daiel O'Shaughnessy)
- Norwegia 0-0 Latvia
- Turki 6-0 Gibraltar (Kerem Akturkoglu 11', Halil Dervisoglu 38', 41', Merih Demiral 65', Serdar Dursun 81', Mert Muldur 84')
- Prancis 8-0 Kazakhstan (Kylian Mbappe 6', 12', 32', 87', Karim Benzema 55', 59', Adrien Rabiot 75', Antoine Griezmann 84'-pen)
- Belgia 3-1 Estonia (Christian Benteke 11', Yannick Carrasco 53', Thorgan Hazard 74; Eri Sorga 70')
- Wales 5-1 Belarusia (Aaron Ramsey 2', 50'-pen, Neco Williams 20', Ben Davies 77', Connor Roberts 89'; Artem Kontsevoy 87')
- Montenegro (Ilija Vukotic 82', Nikola Vujnovic 86'; Memphis Depay 25'-pen, 54')
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar