Alhasil, Belanda, yang saat ini memuncaki klasemen dengan 20 poin, dituntut untuk menang saat menjamu Norwegia di Feyenoord Stadium pada laga pemungkas.
Pasalnya, jika sampai kalah, posisi Belanda bisa disalip oleh Turki yang mengoleksi 18 poin.
Turki sendiri bakal menghadapi Montenegro di pertandingan terakhirnya.
Sementara itu, situasi yang saat ini dialami Belanda disesalkan oleh Virgil van Dijk.
Baca Juga: Pulang ke Barcelona, Dani Alves Kirim Pesan Emosional untuk Cules
Van Dijk mengaku kecewa karena timnya membuang kesempatan untuk lolos ke Piala Dunia 2022 lebih cepat.
Bek Liverpool itu juga sampai tak habis pikir dengan timnya lantaran bisa kecolongan dua gol di menit-menit akhir babak kedua.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | NOS |
Komentar