Selain itu, Dalot sempat dipinjamkan ke AC Milan selama satu musim penuh pada 4 Oktober 2021 hingga 30 Juni 2021.
Di AC Milan, bek sayap berusia 22 tahun itu menorehkan 2 gol dan 3 assist dalam 33 pertandingan di semua kompetisi.
Dalam sesi wawancara, Dalot membeberkan alasan dirinya bertahan di Man United meskipun tampil minim.
Menurut Dalot, dirinya telah merasa bugar dan ingin berjuang untuk menjadi pemain penting Man United.
Tudo pronto ????????????????❤️ @selecaoportugal pic.twitter.com/sS4F8Tnp6t
— Diogo Dalot (@DalotDiogo) November 13, 2021
"Saya memiliki dua tahun untuk berjuang dengan tubuh saya. Tubuh saya berubah dan saya mengalami beberapa cedera serta perlu melangkah untuk mencapai level pemain lain dalam hal kebugaran," kata Dalot seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Telegraph.
"Anda beradaptasi, kemudian Anda cedera dan ketika Anda kembali, tim berada pada level tinggi dari latihan intensif, dan memainkan pertandingan."
Baca Juga: Kesempatan Langka Latih Man United, Brendan Rodgers Diyakini Tak akan Tolak Tawaran Setan Merah
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Telegraph |