Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Demi Taliban, Bek Liga Belanda Penuhi Panggilan Timnas Afghanistan untuk Lawan Timnas Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 16 November 2021 | 12:40 WIB
Bek timnas Afghanistan, Najim Haidary, tak sabar ingin menghadapi timnas Indonesia.
bndestem.nl/Najim Haidary
Bek timnas Afghanistan, Najim Haidary, tak sabar ingin menghadapi timnas Indonesia.

BOLASPORT.COM - Bek timnas Afghanistan, Najim Haidary, sudah tak sabar menyambut laga uji coba melawan timnas Indonesia malam nanti.

Timnas Afghanistan akan kembali bertemu dengan timnas Indonesia dalam laga uji coba malam nanti, Selasa (16/11/2021) pukul 21.00 WIB.

Ini merupakan pertemuan kedua dari kedua tim, di mana pertemuan pertama terjadi pada 25 Mei 2021 di Uni Emirat Arab.

Saat itu, timnas Afghanistan menang tipis dengan skor 3-2.

Baca Juga: Shin Tae-yong Usulkan Naturalisasi Beberapa Pemain untuk Piala Dunia U-20 2023

Pada laga malam nanti, timnas Afghanistan tampaknya akan memainkan wajah baru yang belum pernah berhadapan dengan skuad Garuda pada laga Mei lalu.

Dia adalah Najim Haidary, bek keturunan Afghanistan yang saat ini bermain untuk FC Den Bosch di Liga Belanda.

Najim Haidary mengaku tak sabar untuk menghadapi timnas Indonesia dalam laga uji coba malam nanti.

Sebab, pertandingan tersebut akan menjadi modal berharga bagi timnas Afghanistan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Butuh 1 Kemenangan Lagi, Ini Pesan Kas Hartadi kepada Pemain Dewa United

"Saya sangat ingin berkontribusi. Tentunya untuk rakyat di Afghanistan," ucap Najim Haidary dikutip Bolasport.com dari BN de Stem.

Pertandingan ini sendiri punya makna khusus bagi para pemain timnas Afghanistan, termasuk Najim Haidary.

Sebab, laga ini akan menjadi duel internasional pertama yang dilakoni timnas Afghanistan setelah negara tersebut jatuh ke tangan Taliban.

Haidary sendiri merupakan generasi pemain Afghanistan yang lahir di luar negara tersebut.

Baca Juga: Argentina Vs Brasil - Lionel Messi Dapat Jaminan Starter, Neymar Malah Pulang Duluan ke PSG

Kedua orangtuanya memutuskan pindah ke Belanda pada tahun 90-an untuk menghindari konflik di dalam negeri.

Meski tumbuh besar di Belanda, Najim Haidary tak bisa menolak panggilan dari timnas Afghanistan yang menjadi tanah leluhurnya.

"Saya bermain untuk negara saya, bukan untuk Taliban," katanya tegas.

"Ada jutaan anak di Afghanistan yang bermimpi untuk menjadi pemain timnas. Mana mungkin saya membuang kesempatan itu," tuturnya.

Baca Juga: Mulai Percaya Diri, Pelatih Persebaya Apresiasi Penampilan Lini Belakang

"Mereka tidak punya apa-apa di sana. Hanya timnas yang bisa menghadirkan senyuman di wajah mereka. Oleh karena itu, demi mereka (masyarakat Afghanistan), kami akan berusaha lolos ke putaran final Piala Asia," tandasnya.

Dari sisi timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan jika semua pemain berada dalam kondisi yang bagus.

Beberapa pemain mengalami kelelahan setelah melakukan perjalanan jauh, tetapi mereka punya kemauan yang tinggi untuk tampil maksimal.

“Jadi setelah menang melawan Chinese Taipei sangat baik, mulai dari suasana dan juga percaya diri dari pemain pun memang sangat tinggi," kata Shin Tae-yong dikutip Bolasport.com dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Pantang Menyerah, Cristiano Ronaldo Optimistis Bawa Portugal ke Piala Dunia 2022

"Jadi dari feel-nya sangat dapat dan juga sangat baik suasana semuanya,” ungkapnya.

Shin Tae-yong juga mengindikasikan akan menurunkan nama-nama baru dalam laga malam nanti.

Kemungkinan besar, pemain yang jadi sorotan dalam beberapa pekan terakhir, Elkan Baggott, akan bermain sejak menit awal.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : bndestem.nl
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Italia - Sundulan Jay Idzes Kena Tiang, Venezia Mudah Tumbang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136