Baca Juga: Duo Pemain Asing Asal Brasil Bawa PSIS Unggul atas Tira Persikabo pada Babak Pertama
Memasuki menit ke-24, Persita Tangerang berhasil mengubah keadaan menjadi 1-0.
Irsyad Maulana yang mencatatkan namanya di papan skor.
Berawal dari kemelut di kotak penalti Bhayangkara FC, sontekan Harrison Cardoso masih membentur tiang.
Baca Juga: Laga Kalteng Putra Vs PSBS Biak Diwarnai Baku Hantam, Begini Kata PT LIB
Kemudian, bola liar berhasil dimanfaatkan Irsyad Maulana dengan tenang. Tendangan mantan pemain Semen Padang FC itu tidak mampu dibendung Awan Setho.
Tertinggal 1-0, anak asuh Paul Munster itu berusaha untuk menyamakan kedudukan.
Jelang babak pertama berakhir, Bhayangkara FC mendapatkan kesempatan dari tendangan bebas jarak jauh Anderson Salles.
Baca Juga: Minta Maaf Kepada Suporter Persis, Eko Purdjianto Janjikan Kemenangan di Laga Selanjutnya
Meski terarah ke gawang Bhayangkara FC, Tri Hamdani masih bisa mengantisipasi sepakan Anderson Salles itu.
Nasip pahit diterima Paul Munster, ia diganjar kartu kuning oleh wasit.
Hingga turun minum, skor 1-0 untuk keunggulan Persita Tangerang atas Bhayangkara FC masih bertahan.
Lantas, ketika babak kedua baru berjalan tiga menit, Tri Hamdani sudah dibuat bekerja untuk mengamankan tendangan voli dari Adam Alis.
Baca Juga: Duo Pemain Asing Asal Brasil Bawa PSIS Unggul atas Tira Persikabo pada Babak Pertama
Di menit ke-74, sundulan Ezechiel N'Douassel setelah menerima umpan dari sepakan pojok hanya membentur tiang.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar