"Kami berharap Luqman terus meraih menit pertandingan dan kemudian membantu timnas di Piala AFF nanti karena pengalamannya sangat dibutuhkan," ujar Tan Cheng Hoe, dilansir dari BolaSport.com dari Arena Metro.
"Dia adalah pemain muda dengan potensi dan saya yakin dia akan menjadi beberapa aset terbaik untuk tim nasional di masa depan," ujarnya.
Tan Cheng Hoe menilai Luqman memiliki disiplin dan cara kerja yang profesional.
"Saya melihat Luqman sebagai seseorang yang tahu apa yang dia inginkan dalam kariernya," ujar Tan Cheng Hoe.
Baca Juga: Hingga Pekan ke-14, Striker Asing Persipura Mandul Belum Cetak Gol
"Saya berharap dia melanjutkan sikan positifnya dan semakin meningkatkan tingkat kepercayaannya dalam permainan.
"Paparan demi paparan di Belgia akan mampu lebih mendongkrak kepercayaan dirinya sekaligus mendewasakan dirinya menjadi pemain terbaik," ujarnya.
Luqman diperkirakan akan bergabung dengan timnas Malaysia pada 3 Desember di Singapura bersama tiga pemain dari luar negeri lainnya, Dion Cools, Junior Eldstal, dan Dominic Tan.
Piala AFF 2020 akan digelar di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | hmetro.com.my |
Komentar