BOLASPORT.COM - Pelatih Persik Kediri, Javier Roca mengaku bersyukur dengan tambahan satu poin dari Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-14 Liga 1 2021.
Berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (28/11/2021), Persebaya sejatinya mendominasi jalanya permainan.
Tim besutan Aji Santoso itu memegang penguasaan bola mencapai 62 persen, sedangkan Persik hanya 38 persen.
Baca Juga: Gelar Nobar Bareng Pendukung Persib di Turki, Presiden Arema FC Akui Tegang
Beberapa kali gawang Persik yang dikawal Dikri Yusron mendapat ancaman para penyerang Persebaya.
Meski tertekan, skuad Macan Putih tetap konsisten menjaga irama permainan sehingga mampu mengamankan satu poin usai laga berakhir dengan skor kacamata.
Javier Roca mengakui laga tadi malam berjalan alot, namun dirinya memuji penampilan pemainnya yang sudah berjuang di atas lapangan.
"Pertandingan yang berat karena Persebaya punya kemampuan yang luar biasa. Mereka bermain sangat kolektif, efektif dan terus menyerang," ujar Roca.
"Tetapi, alhamdulilah kita bisa mencuri poin dari mereka berkat kerja keras anak-anak," ujarnya lagi.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar