"Semoga kami bisa mendatangkan pemain-pemain yang nantinya bisa mengubah situasi dan membuat permainan Persija lebih baik lagi," tambah Alessio.
Senada dengan Angelo Alessio, Mohamad Prapanca selaku Presiden Persija Jakarta juga mencanangkan evaluasi.
Baca Juga: Raffi Ahmad Ingin Timnya Lolos, RANS Cilegon FC Cuma Punya Satu Cara
Terbaru, Prapanca bahkan membeberkan kalau Persija berpeluang sebentar lagi akan kedatangan pemain baru.
Peluang itu disebutkan karena pekan ini Persija Jakarta tengah menuju proses kesepakatan akhir.
Mohamad Prapanca pun meminta doa dari fan Persija agar kesepakatan itu terwujud dengan baik.
Baca Juga: Komentar Mengejutkan Eks PSM Makassar Seusai Kalahkan Johor Darul Takzim
"Pagi ini (1 Desember 2021), saya harus bekerja keras untuk mengevaluasi semua hasil dan kenyataan sampai dengan hari ini," tulis Mohamad Prapanca seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, Rabu (1/12/2021).
"Mempersiapkan rencana menghadapi putaran kedua."
"Semoga bisa closing deal minggu ini. Doakan ya," tambah Prapanca.
View this post on Instagram
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com, Instagram/@officialprapanca |
Komentar