Pebulutangkis kelahiran 11 Mei 2001 itu mengaku pada gim kedua sempat tertekan oleh permainan cepat Popov.
Namun pada gim ketiga, dia bisa mengatur kembali pola penyerangan dan bertahan untuk meraih kemenangan telak dengan skor 21-5.
"Saya sempat tertekan di gim kedua. Pada gim ketiga saya persiapkan dengan baik kondisi saya untuk bisa menang jauh melawan Popov," tambah Kunlavut.
Juara Grup B diraih oleh wakil Malaysia, Lee Zii Jia seusai mengoleksi tiga kali kemenangan.
Kiprah Vitidsarn yang menjanjikan sepanjang 2021 juga membuat dia mendapat penghargaan dari Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) sebagai pemain paling menjanjikan.
Baca Juga: Selamat! Greysia/Apriyani dan Leani Ratri Oktila Raih Gelar Pemain Terbaik BWF 2021
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Badminton Indonesia.org |
Komentar