Kehadiran pelatih berjuluk "Bapak Gegenpressing" itu diharapkan mampu mengangkat performa Man United di sisa musim 2021-2022.
Saat ini, Man United tengah terseok-seok diperingkat ketujuh klasemen sementara Premier League dengan mengoleksi 21 poin dari 14 pertandingan.
Meski begitu, Rangnick mewanti-wanti penggemar Man United soal filosofinya.
Juru taktik berusia 63 tahun itu mengatakan bahwa filosofinya tersebut tak bisa diterapkan secara instan dan membutuhkan waktu selama dua, tiga, atau empat minggu.
Who can Ralf call upon for his first game in charge? ????
Here's the current state of play regarding several members of our squad ⬇#MUFC | #MUNCRY
— Manchester United (@ManUtd) December 4, 2021
"Saya harus membawa mereka (Man United) dan menerima di mana mereka berada saat ini," kata Rangnick seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.
"Mereka berpengalaman dan cukup pintar untuk mengetahui itu."
Baca Juga: Selain Lionel Messi, 2 Bek Legendaris Ini Pernah Dianggap Merampok Ballon d'Or
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal International |
Komentar