Berkat penampilan apiknya bersama Borussia Dortmund, Erling Haaland pun dikabarkan ingin direkrut sejumlah klub top Eropa.
Manchester United, Manchester City, Chelsea, Real Madrid, dan Paris Saint-Germain, berusaha untuk mendapatkan tanda tangan Haaland pada musim panas 2022.
Kontrak Haaland di Dortmund masih berlaku hingga 30 Juni 2024.
Meski begitu, Erling Haaland memiliki klausul pelepasan yang akan aktif pada musim panas 2022 sebesar 63 juta pounds atau setara dengan Rp1,19 triliun.
Great team effort today ???? pic.twitter.com/f0ZVXd2sgG
— Borussia Dortmund (@BlackYellow) December 7, 2021
CEO Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke, turut membuka mulut soal masa depan Haaland.
Hans-Joachim Watzke mengatakan bahwa Dortmund akan mengadakan pertemuan dengan pihak Haaland dalam beberapa pekan mendatang untuk menentukan masa depan.
Baca Juga: Rangnick Ngaku Sedikit Kesal dengan Pemain Man United saat Lawan Young Boys
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | amazon prime |
Komentar