Kini Oliveira akan menghadapi laga pertahanan gelar juara pertama miliknya. Dia akan melawan petarung peringkat satu divisi kelas ringan, Poirier.
Dalam pertandingan ke depan, Oliveira ternyata diprediksi Nurmagomedov akan menelan kekalahan dari Poirier.
Pernyataan itu lantas mendapatkan respons langsung dari Oliveira. Petarung asal Brazil itu menjawab tidak peduli pernyataan yang dibuat oleh Nurmagomedov.
Menurut dia, semua orang boleh memberikan prediksi apapun. Sedangkan tugasnya adalah membuktikan diri agar merebut kemenangan.
Baca Juga: 2 Alasan Raja Kelas Ringan Mau Ladeni Conor McGregor
"Saya tidak peduli dengan pembicaraan ini (prediksi Nurmagomedov). Orang-orang dapat berpikir apapun yang mereka inginkan," kata Oliveira, dikutip BolaSport.com dari BJPENN.com.
"Setiap kali orang memberi tahu saya bahwa saya akan kalah, saya pergi ke sana dan membuktikan kepada mereka bahwa mereka salah dan saya akan mendapatkan kemenangan."
"Sejujurnya saya tidak peduli dengan apa yang dikatakan Khabib."
"Dia bisa mengatakan apa yang dia mau. Dia sudah pensiun sekarang, jadi saya tidak peduli dengan apa yang dia katakan."
Baca Juga: Jadi Ini 2 Petarung Komplet di Kelas Ringan Versi Beneil Dariush
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar