Babak pertama berakhir dengan skor 3-1 untuk keunggulan timnas Indonesia.
Pada babak kedua, Ramai Rumakiek mencetak gol keempat timnas Indonesia setelah menerima umpan Ricky Kambuaya pada menit ke-54.
Kamboja mencetak gol kedua mereka pada menit ke-60 melalui Prak Mony Udom.
Pada pertandingan itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menurunkan 11 pemain pertamanya.
Pada posisi kiper ditempati oleh Syahrul Trisna Fadilah.
Baca Juga: Pratama Arhan Cedera, Bisa Gak Ya Bela Timnas Indonesia Lawan Laos?
Kemudian di posisi lini belakang, Shin Tae-yong menurunkan Asnawi Mangkualam pada bek sayap kanan, bek tengah diisi oleh Ryuji Utomo dan Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan di bek kiri.
Lini tengah Shin Tae-yong memainkan Evan Dimas, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya.
Kemudian pemain sayap kiri ada Irfan Jaya dan sayap kanan Witan Sulaeman.
Untuk penyerang, Shin Tae-yong menurunkan Ezra Walian.
Akan tetapi sepanjang pertandingan, Shin Tae-yong melakukan sejumlah pergantian, Edo Febriansyah menggantikan Pratama Arhan pada menit ke-41.
Pada babak kedua, Irfan Jaya digantikan Ramai Rumakiek, Victor Igbonefo menggantikan Ryuji Utomo, Evan Dimas digantikan Syahrian Abimanyu, dan Kushedya Hari Yudo menggantikan Ezra Walian.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com, Transfermarkt.com |
Komentar