BOLASPORT.COM - Permainan Juventus membuat Massimiliano Allegri geleng-geleng kepala setelah I Bianconeri hanya mampu bermain imbang melawan Venezia.
Juventus gagal meraih poin maksimal ketika berhadapan dengan tim papan bawah, Venezia, dalam lanjutan Liga Italia 2021-2022.
Melawat ke markas Venezia, Stadion Pier Luigi Penzo, pada pekan ke-17 Liga Italia, Sabtu (11/12/2021) atau Minggu dini hari WIB, Juventus hanya menuai hasil imbang 1-1.
Juventus tampil mendominasi laga dengan penguasaan bola hingga 62 persen.
Baca Juga: Liverpool Nyaris Sial Gara-gara Alisson di Laga Reuni Steven Gerrard
Selain itu, dari segi peluang, I Bianconeri berhasil mendapatkan 20 kesempatan menembak berbanding 13 shots milik Venezia.
Juventus sudah dibuat apes dengan cederanya Paulo Dybala ketika laga baru berjalan 12 menit.
Paulo Dybala lantas digantikan posisinya oleh Kaio Jorge, tetapi masuknya sang pemain tetap membuat Juventus kesulitan memberikan ancaman.
Barulah pada menit ke-32, Alvaro Morata berhasil membuat Juventus unggul 1-0 atas Venezia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football-italia.net, DAZN |
Komentar