Dikutip BolaSport.com dari Bundesliga.com, Bayern sangat mendominasi jalannya pertandingan dengan memegang 56 persen penguasaan bola.
Skuad Julian Nagelsmann juga sukses mencatat 12 tembakan tepat sasaran.
Adapun Stuttgart hanya menghasilkan satu ancaman tepat ke gawang kiper Bayern Muenchen, Manuel Neuer.
Baca Juga: Kini Sudah Bersedia, Kimmich Akui Menyesal Tolak Divaksin COVID-19
Jalannya pertandingan
Bayern Muenchen langsung menciptakan beberapa peluang pada babak pertama.
Kans pertama juara bertahan Liga Jerman itu terjadi pada menit ke-10 lewat Serge Gnabry.
Akan tetapi, tembakannya dari sisi kanan kotak penalti masih meleset dari gawang Florian Mueller.
Baca Juga: Bikin Emosi, Anak Terbuang Barcelona Nonton Netflix Setelah Dibantai Bayern Muenchen
Robert Lewandowski ganti mengancam dua menit kemudian.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Bundesliga.com |
Komentar