Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hal Ini Akan Dirasakan Luca Marini Pasca Ditinggal Valentino Rossi Pensiun

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 15 Desember 2021 | 22:30 WIB
Luca Marini (adik tiri Rossi, kiri) dan Valentino Rossi pada konferensi pers menjelang MotoGP Emilia Romagna 2021, Kamis (21/10/2021).
MOTOGP.COM
Luca Marini (adik tiri Rossi, kiri) dan Valentino Rossi pada konferensi pers menjelang MotoGP Emilia Romagna 2021, Kamis (21/10/2021).

 

BOLASPORT.COM - Luca Marini mengungkapkan dampak kehilangan Valentino Rossi mulai MotoGP 2022.

Valentino Rossi telah memilih pensiun. Dia pensiun usai 26 tahun berkarier di dunia balap motor kelas dunia.

Selama masih membalap, Valentino Rossi mempunyai jasa penting bagi MotoGP. Dia adalah salah satu sosok yang membantu mempopulerkan ajang balap motor tersebut.

Bukan cuma MotoGP saja yang bakal kehilangan sosok berjuluk The Doctor tersebut, melainkan adiknya sendiri Luca Marini juga merasakan hal serupa.

Baca Juga: Evander Holyfield Tunggu Kepastian Trilogi, Mike Tyson Masih Sembunyi

Setelah semusim bersaing dengan kakaknya, Luca Marini kini mau tak mau harus mandiri. Dia tak boleh terlalu banyak mengandalkan Rossi.

Menurut Marini, kehilangan Rossi di paddock membuatnya kehilangan sosok yang bisa memberikan referensi.

Marini mulai musim depan akan bergabung dengan tim VR46 dan bertandem dengan sesama pembalap Akademi VR46, Marco Bezzecchi.

Baca Juga: Kalah dari Charles Oliveira, Dustin Poirier Punya Mental Lemah

Adapun perjalanan karier Marini tanpa kehadiran Rossi di sisinya akan dimulai pada MotoGP 2022.

"Tahun depan akan menjadi berbeda karena saya tidak bepergian dengan kakak saya dan kami tidak akan berada di paddock maupun di lintasan bersama," kata Marini, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Biasanya pada sore hari saya sering bersama dia berada di tenda. Kami melihat data dari tes atau melihat olahraga lain, seperti Formula 1 atau Serie A."

"Tanpa Valentino Rossi kami kehilangan referensi di paddock. Tapi kami tetap berhubungan dekat."

"Saya pikir kami juga akan melihat kuning-kuning pada masa mendatang," katanya menambahkan.

Baca Juga: Kalah dari Charles Oliveira, Dustin Poirier Tak Ditakdirkan Jadi Juara Sejati UFC

Debut Marini di MotoGP tidak berjalan mulus. Dia tampak kesulitan bersaing untuk merebutkan posisi teratas.

Adapun pembalap 24 tahun itu pada MotoGP 2021 menjadi satu-satunya rookie yang belum pernah finis di podium.

Salah satu penyebab Marini kesulitan beradaptasi dengan motor Desmosedici adalah tinggi badannya.

Baca Juga: Francesco Bagnaia dan Jack Miller adalah Anugerah Terbesar Ducati pada MotoGP 2021

Dengan tinggi 184 cm, Marini harus mencari kenyamanan dalam mengendarai motor Desmosedici.

Oleh sebab itu, Marini menggunakan waktu liburan untuk tetap berlatih demi menemukan kondisi terbaik menghadapi MotoGP 2022.

"Di musim panas, saya sangat lelah dan saya butuh istirahat," tutur Marini.

"Kini saya merasa sudah baik, bahkan jauh lebih baik."

"Saya tidak akan berhenti berlatih karena waktunya terbatas. Saya ingin lebih berlatih giat," uharnya.

Baca Juga: PP Perbasi Hadirkan Wajah Baru di Usia Ke-70 Tahun

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Satu Penyesalan Ivar Jenner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Tidak Mau Mengulanginya Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136