Vieira, yang kini menjabat sebagai pelatih Crystal Palace, turut memberikan komentar terkait situasi di mantan klubnya.
Pelatih asal Prancis tersebut memberikan gambaran untuk sosok yang perlu dicari oleh Arteta sebagai kapten tim.
Baca Juga: Dani Alves: Mau Main di Liga Europa atau Cuma Main Batu-Gunting-Kertas, Barcelona Wajib Menang
Pemimpin yang dibutuhkan oleh Arsenal adalah sosok yang bakal menjadi contoh dan panutan dengan kepribadian yang positif.
"Saya pikir sebagai pelatih Anda selalu ingin kapten Anda menjadi salah satu pemimpin, pemimpin positif di dalam dan di luar lapangan," kata Vieira, dikutip BolaSport.com dari Metro.
"Anda ingin kapten Anda memberi contoh dan pastinya kapten akan selalu memiliki hubungan khusus dengan pelatih."
"Namun, untuk mendapatkan itu, Anda harus menjadi pemimpin yang positif," ujar Vieira melanjutkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar