BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra India, HS Prannoy, harus mencari cara untuk tetap tajam pada Kejuaraan Dunia 2021 di Palacio de los Deportes Carolina Marin Arena, Huelva, Spanyol,menghadapi tuntutan persaingan level atas bulu tangkis dunia setelah terpapar Covid-19.
HS Prannoy terpapar Covid-19 pada November 2020, tetapi efeknya tetap ada. Salah satu kekhasan infeksi itu adalah efeknya pada lapisan paru-paru yang memengaruhinya selama pertandingan dan latihan.
Pengobatan tidak efektif sehingga Prannoy harus mencari cara penyembuhan alternatif seperti latihan pernapasan khusus. Tantangan utama baginya adalah menemukan ahli yang bisa membimbingnya.
Mengingat keadaan ini, Prannoy tetap mampu melaju ke babak ketiga Kejuaraan Dunia 2021 dengan mengalahkan Liew Daren (Malaysia).
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Lee Zii Jia Dapat Perlawanan Sengit dari Tunggal Putra Brasil
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar