Kala itu, Bayern Muenchen yang berkunjung ke markas Wolfsburg di Volkswagen Arena harus tumbang dengan skor telak 1-4.
Kini, jelang pertemuan teranyar keduanya, Bayern Muenchen di atas kertas tak akan kesulitan mengalahkan Wolfsburg.
Duel Bayern Muenchen melawan Wolfsburg kali ini merupakan pertandingan terakhir kedua tim pada tahun 2021.
Pertandingan tersebut sekaligus bisa menjadi ajang pembukuan rekor bagi Robert Lewandowski.
Baca Juga: Nyamar Jadi Cristiano Ronaldo, Erling Haaland Ukir Sejarah bareng Dortmund
Jika mampu membobol gawang Wolfsburg, Robert Lewandowski bakal mengukir pencapaian istimewa dalam kariernya.
Robert Lewandowski kini telah membukukan total 68 gol dari 58 penampilan sepanjang tahun 2021.
Catatan itu merupakan torehan gol terbaik Robert Lewandowski dalam satu tahun kalender.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | AS, Transfermarkt.com |
Komentar