Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Aguero diketahui mengalami takikardia atau peningkatan denyut jantung.
Hal tersebut membuat dia mengalami sesak napas dan pusing.
Alhasil, tim medis langsung membawa Aguero ke rumah sakit dengan ambulans yang sudah ada di stadion untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.
Pihak Barcelona sempat meyakini kalau Aguero hanya perlu absen selama tiga bulan.
Akan tetapi, perkembangan kondisi jantung Aguero rupanya tidak sesuai yang diharapkan.
Demi meminimalisir dampak yang lebih fatal, Aguero pun disarankan untuk pensiun.
Baca Juga: Pep Guardiola Samakan Level Sergio Aguero dengan Lionel Messi dan Diego Maradona
Dengan pensiunnya Aguero, Barcelona sebenarnya mendapatkan beban finansial lagi.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Barcelona harusnya membayar kompensasi, utamanya asuransi, yang ada dalam klausul kontrak Aguero.
Penyerang asal Argentina itu sendiri sebenarnya masih terikat kontrak dengan Barcelona hingga 30 Juni 2023 mendatang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Sport |
Komentar